SIMMKA

- 28 December, 2020
- 13:20
SIMMKA atau Simpanan Berjangka merupakan simpanan yang pengambilannya dengan jangka waktu tertentu sesuai dengan akad perjanjian. Simpanan Berjangka menggunakan akad mudharabah muthlaqoh, dimana dana dari pemilik dana (shohibul maal) akan dimanfaatkan secara produktif dalam bentuk pembiayaan kepada anggota dengan memenuhi kaidah-kaidah syari’ah.
Keunggulan :
- 1. Mendapatkan bagi hasil yang kompetitif.
- 2. Bebas biaya administrasi bulanan.
- 3. Dapat dijadikan jaminan pembiayaan.
- 4. Sistem jemput bola oleh marketing kami.
- 5. Setiap Anggota akan memperoleh bukti kepemilikan berupa Bilyet dari KSPPS Melati.
- 6. Transaksi penyetoran dapat dilakukan setiap saat melalui teller Kantor Cabang KSPPS Melati.
Fasilitas :
- 1. Bagi hasil dapat ditarik tunai maupun dipindahbukukan secara otomatis ke rekening simpanan anda.
- 2. Perpanjangan jangka waktu dapat dilakukan secara otomatis.
Simulasi Bagi Hasil SIMMKA Bulan Februari 2022
Jangka waktu | Nisbah Anggota | Nisbah KSPPS MELATI | Bagi Hasil |
---|---|---|---|
1 Bulan | 20 | 80 | Rp. 2.533 |
3 Bulan | 30 | 70 | Rp. 3.800 |
6 Bulan | 40 | 60 | Rp. 5.067 |
12 Bulan | 57 | 43 | Rp. 7.220 |
*per Rp 1.000.000,-
Persyaratan
Berikut adalah beberapa hal yang perlu disiapkan untuk membuka rekening Simpanan Melati Berjangka
Formulir
Mengisi formulir aplikasi pembukaan rekening
Identitas
Identitas berupa KTP
Setoran Awal
Setoran awal sebesar Rp500.000,-
Jangka Waktu
Jangka waktu 1, 3, 6, 12 Bulan
Penarikan
Penarikan saldo sesuai dengan jangka waktu yang dipilih
Bagikan halaman ini
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram